BoyzForum! BoyzForum! - forum gay Indonesia www.boyzforum.com

Howdy, Stranger!

It looks like you're new here. If you want to get involved, click one of these buttons!

Selamat datang di situs Boyzforum yang diarsipkan oleh Queer Indonesia Archive. Forum untuk komunitas gay Indonesia yang populer ini didirikan pada tahun 2003, dan ditutup pada tanggal 15 Desember 2020.

Forum ini diabadikan untuk kepentingan sejarah. Tidak akan ada konten baru di forum ini. Silakan menikmati forum ini sebagai potongan dari sejarah queer Indonesia.

Ada yang jadi bf dari seorang pria yang beristri / bf-nya akan menikah?

edited August 2011 in BoyzLove
Saya memiliki bf dan kami menjalin hubungan long distance, namun tahun depan ia akan menikah. Ia adalah orang Bali, dengan adat yang masih sangat kental dalam keluarga apalagi bila kastanya menengah-atas, mengingat pula usianya yang sudah kepala 3. Singkat cerita, ia berkata bahwa ia akan menikah demi status dan demi kedudukan keluarganya. Namun ia ingin mempertahankan hubungan kami dan dalam keadaan discreet. Ia memang seorang pria yang baik dan mapan, karena itu saya sangat menyayangi dan mencintai dirinya. Dan karena itu saya akan tetap pada pendirian saya yang mencintai dirinya dan tak'kan mengikuti jejaknya karena saya memang pure gay.
BF-ers ada yang mengalami hal serupa? Please share your real life experience.

Thank you. @};-
«134567

Comments

  • kev...lo sama bgt kjadiannya ma gw..
    bf gw jg org bali jg..y tapi dy ud mnikah..dy masih mau discreet relationship ama gw..gw ga bs milikin dy spenuhny..
  • @liquidx sakit bgt kn? u udh jalanin brp lama? n udh brp lama dy menikah? Wkt dy blg dy akn menikah, g lsg shock bgt. G tw ga cm g doang yg akn menjalani hubungan discreet ama org yg akn/udh menikah, tp g ga nyangka aj klo ini bkl terjadi ama g :(
  • kisah klasik. aku pernah mengalaminya juga
  • @vendi74 would you mind to tell me your story? ya sangat klasik. Tapi akhirny g mengalami jg, terlebih-lebih ini kisah jalinan cinta pertama g. Galau bgt dh jadinya. Apalagi klo mikirin dia nanti akan menikah dan bermalam pertama dengan istrinya. Sakit to the max :(
  • it m0m0k yg pling w tktin.
    w jg l0ngdistenc ma bf w.

    w gag tau gmana hncurx hati w.
    apa age w jg tau.
    dy udah d tntut wad merid.

    tp knp tuhan mempersatkan kita.
    tp akhrx kita gag akn brsatu?
  • @kevin hmm cerita yang panjang dan menyakitkan
    intinya setelah lebih dr 7thn, hubungan terpaksa bubar karena dia lebih memilih cewek drpd aku, dan aku terus2an berkelana dari kota ke kota untuk melupakan dia.
    jadi ban serep yang hanya diperhatikan kalau butuh? sorry its not me :)
    lebay dot com
  • gw juga, dan dah pisah sekarang
  • Kalo ane mungkin masuk Kaum BI
    BF ane juga dah punya istri ane JG punya GF. Jdi kita saling mengerti situasi Dan kondisi kita,,, Dan allhamdulillah sampe skrg hubungan kita masih baik2 Aja,,,
    Kita jadian baru hampir 6 bulan
  • yes, gue pernah menjalaninya...
    lebih banyak porsi gak enaknya:

    1. u've to shared with his wife
    2. dari pengalaman pribadi gue, ketika dia ada masalah dengan istri, anak atau keluarganya. Dia langsung lari ke kita. Trus kalau kita mau curhat/ketemuan itu susah banget.
    3. kita belajar lebih sabar dengannya sekarang dibandingkan sewaktu pacaran.

    For me, relationship with married man. its big no no. [-(
  • @RYOP saya rasa Tuhan pingin kasih kamu sebuah pelajaran akan arti cinta yang sesungguhnya. Begitu juga dengan saya.

    @vendi74 sakit banget ya pasti? :( saya bisa merasakannya. Semoga saja kamu bisa menemukan BF yang mau berkorban dan berjuang untuk kamu ya (begitu juga dengan saya).

    @PoLLuX I'm sorry to hear that :( mungkin memang belum menemukan yang terbaik.

    @rave76 saya rasa pada akhirnya tidak ada yang tersakiti. Namun ini sangat berbeda bagi saya yang gay, begitu juga dengan teman-teman gay yang senasib lainnya. Semoga hubungan kalian tetap lancar ya :)

    @Ay AdiT betul sekali. Meski kita yang pertama telah mencicipi bf kita, namun tetap saja tidak rela bila istrinya juga akan mencicipinya. Oh I see, iya kita bisa saja dijadikan pelariannya apabila ia mengalami masalah. Betul, saya setuju, kesabaran merupakan kunci utama dalam menjalani hubungan long distance, apalagi bila mengetahui bawa kita bukanlah satu-satunya bagi dia.

    Terima kasih untuk tanggapan kalian semua :)
    GBU all
  • @KevinAksama Keputusan yang besar banget, Kev. Kalo aku boleh sok tahu sih yang terpenting adalah kebahagiaan kalian berdua. Kalau kamu sama si dia milih berpisah mungkin kalian berdua sama-sama tersiksa dan sakit hati awal kalian putus. Kalo kalian terus bersama, mungkin kalian berdua juga tersiksa karena harus berpura-pura. Tapi setidaknya kalian bisa saling menguatkan dan memahami. Di sisi lain ada juga istrinya yang mugkin tidak tahu apa-apa. Semoga kamu dapat solusi yang terbaik. Kalau memang tetap bersama semoga kamu tegar dan dia juga lebih mengerti tentang apa yang kamu rasakan.
  • @bardabard That's really sweet :) Thank you so much. Iya kamu betul banget! Saya telah mengambil keputusan yang besar. Bahkan saya juga tidak langsung mengatakan "Iya." ketika ia menanyakan apakah saya masih ingin bersamanya atau tidak. Amin. Saya juga berharap saya bisa menjalani hubungan ini dengan baik, meski memang harus berakhir, semoga tidak berakhir dengan berantakan tapi berakhir dengan indah dan penuh kenangan yang tak perlu kami sesali. Thanks once again :)
  • Pemikiran kamu sdh betul Kevin. Kamu cukup bijak dan dewasa utk usia kamu. Salut!
  • Saya jg punya BF yg udh nikah dan punya 3 anak tp kita udh jadian 2 tahunan, emg sih suka rada cemburu bgt klw dia lg d rmhnya suka susah buat komunikasinya :( apalagi klw dia lg jalan sama keluarganya bikin panas hati :'(
  • @bali_mature that's really sweet :) thanks a lot. Amin, ini semua karena saya berguru pada kehidupan. Saya sangat terhibur dengan komen kamu. Begitu juga dengan komen dari teman-teman sebelumnya.

    @co_gayz Semoga hubungan kalian lancar ya :) Yes, it will be so hurt. Yang penting kalian bisa saling memahami dan menjaga perasaan sayang kalian ya :)
Sign In or Register to comment.