BoyzForum! BoyzForum! - forum gay Indonesia www.boyzforum.com

Howdy, Stranger!

It looks like you're new here. If you want to get involved, click one of these buttons!

Selamat datang di situs Boyzforum yang diarsipkan oleh Queer Indonesia Archive. Forum untuk komunitas gay Indonesia yang populer ini didirikan pada tahun 2003, dan ditutup pada tanggal 15 Desember 2020.

Forum ini diabadikan untuk kepentingan sejarah. Tidak akan ada konten baru di forum ini. Silakan menikmati forum ini sebagai potongan dari sejarah queer Indonesia.

hidup itu yang di cari apa?

1234568»

Comments

  • Cari bahagia.
    Apa itu bahagia?
    It's just one of many the mind of states.
  • Belum lama ini temen aku yg udah kerja di salah satu perusahaan akuntan publik terbesar di dunia nanya2 skripsi aku dan nasehati aku agar mau bergairah seperti dia untuk bekerja keras karena dia so eager ingin jadi kaya raya dan kenapa aku begitu laid back.. Lalu ditanya memangnya aku ingin apa di hidup ini? Aku cuma jawab "i just want to find happiness in the ordinary, tapi kalo takdir berkata nanti gue punya uang banyak (terlepas gue bukan tipe orang yg pekerja keras banget) gue pengen jadi dermawan without any exposure"
    Trus di read doank.. Tiap orang punya hasrat beda2 sih
  • Bener mas Rere...
    kita tdk memaksakan bahagia kita ke orang lain.
  • edited October 2016
    Bahagia itu dari dalam.
    Harusnya sih udah gak dicari lagi.
    Alih alih jadi sesuatu yang dicari, bahagia itu jadi modal untuk bisa menemukan sesuatu yang lain lagi.
    Jadi misalnya, bukan jadi kaya biar bisa bahagia, tapi jadi bahagia, biar gampang bisa jadi orang kaya.
    Daann sebagainyaaaa


    -edit yg typo-
  • pikirannya negara bagian.. hmm.. keren jg istilahnya..
  • inibudi wrote: »
    Bahagia itu dari dalam.

    mentokk kaak. mentookk. #keluartanpadikocok
  • omin wrote: »
    inibudi wrote: »
    Bahagia itu dari dalam.

    mentokk kaak. mentookk. #keluartanpadikocok

    Wkwkwk kebahagiaan dari dalamnya begitu ya qaq
  • share uneg2 nih. hahaha

    semakin lama apa yg dicari dlm hidup semakin dalam...
    berawal dari saat masih kecil dulu aku ingin mencari uang yang banyak kelak saat sudah dewasa dan seiring berjalan waktu dan mengalami banyak hal tujuan itu berubah.. saat suatu ketika krn uang dapat merubah akal manusia dan itu terjadi kpd beberapa temanku sendiri dan begitu juga yang banyak terjadi d luar sana membuatku enggan untuk mati2an mncari uang dan kaya.. lalu apa yg harusnya dicari?
    kebahagiaan? ketenangan? pengetahuan? dan hidup itu sendiri?

    sukses dalam hidup adalah diukur dengan tingkat kebahagiaan seseorang
    kenyamanan dalam hidup diukur dari ketenangan seseorang
    wawasan diukur dari pengetahuan dan pengalaman
    dan hidup itu sendiri... yah yang masih menjadi peetanyaan dan tanda tanya besar

    entah harus percaya dan berpegang kpd apalagi? krn ternyata ada banyak sekali hal yang ada di luar jangkauan penglihatan normal.. ada lapisan pertama, kedua, ketiga dan seterusnya dimana kehidupan pada umumnya ada pada lapisan pertama. suatu kenyataan yang tidak disadari selama ini dan ternyata ada banyak sekali hal yang tidak sesuai dengan apa yg selama ini berlangsung. suatu pandangan, anggapan dan keyakinan. setiap lapis yang saling berhubungan dan keterkaitan..
    jawaban dr setiap/serangkain kejadian aneh, jawaban dibalik suatu "kebetulan", jawaban dibalik ketidakpastian, dll

    mungkin yang aku tulis tsb sangat sulit untuk dipahami, dan mungkin ada juga dr pembaca yg tau dgn lapisan kedua pasti mengerti

    bagaimana seharusnya hidup ini?
    dan dimana aku bisa mengetahui dan merasakan bahwa aku ini memang benar2 hidup?
    apa sebenarnya tujuan hidup ini ada?
    lalu siapa sebenarnya yang menciptakan hidup?

    selama ini jawaban dr org2 selalu sama.... namun aku ingin tau setelah mereka memgetahui sendiri setiap lapisan apa mereka akan tetap berpegang pada jawaban yang sama? atau malah terjebak dalam kebingungan yang luarbiasa hebatnya?
    entahlah....

    quote :
    "ketidaktahuan merupakan kunci kebahagiaan"
Sign In or Register to comment.