BoyzForum! BoyzForum! - forum gay Indonesia www.boyzforum.com

Howdy, Stranger!

It looks like you're new here. If you want to get involved, click one of these buttons!

Selamat datang di situs Boyzforum yang diarsipkan oleh Queer Indonesia Archive. Forum untuk komunitas gay Indonesia yang populer ini didirikan pada tahun 2003, dan ditutup pada tanggal 15 Desember 2020.

Forum ini diabadikan untuk kepentingan sejarah. Tidak akan ada konten baru di forum ini. Silakan menikmati forum ini sebagai potongan dari sejarah queer Indonesia.

RailFans

18485868789

Comments

  • edited November 2015
    bantu nge push trit ini lg... :D

    Proses pemasangan rel kereta api di Kab. Barru(utara kota Makassar), Sulawesi Selatan

  • 11988683_1227321253949817_115168702116009619_n.jpg?oh=780d7da64f1efa0d407c6773c72ea901&oe=56F1B5AA


    Dibuka rekrutmen KAI untuk jurusan dan persyaratan sbb:

    Tenaga Operasional, Pemeliharaan Sarana dan Pemeliharaan Prasarana: SMA IPA, SMK Listrik/Elektro/Mesin/Otomotif/Mekatronika/Bangunan

    Operator Mesin Perawat Jalan Rel (MPJR): D3 Teknik Mesin/Elektro

    Calon Masinis: D3 semua Program Studi dan memiliki ijazah SMA IPA/SMK Listrik/Mesin/Otomotif

    Lakukan upload persyaratan di situs rekrut.kereta-api.co.id pada tanggal 21-23 November 2015

    Cek detail persyaratan lebih lengkap di situs rekrut.kereta-api.co.id

    --

    Hati-hati penipuan. Laporkan jika ada kecurangan dalam rekrutmen ini

    Pantau terus rekrut.kereta-api.co.id dan sosial media PT KAI untuk info rekrutmen pegawai tetap PT KAI lainnya. terima kasih
  • Pembangunan Jalur Kereta Kalimantan Dimulai

    171229_keretaapiborneo2.jpg?w=500&q=90

    Penajam Paser Utara -Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja meresmikan dimulainya proyek Kereta Api Borneo di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (19/11/2015). Proyek bersejarah dan pertama di Kalimantan itu dibiayai investor asal Rusia, yaitu JSC Russian Railways(RZhD).

    JSC Russian Railways merupakan perusahaan milik Pemerintah Rusia yang menggarap infrastruktur kereta api, sekaligus sebagai operator kereta barang dan penumpang. Perusahaan ini berdiri pada 18 September 2003 dan memiliki kantor pusat di Ibukota Rusia.

    Perusahaan ini mulai berkembang dan menjadi salah satu perusahaan dari tiga perusahaan transportasi terbesar di dunia pada 2012. JSC Russian Railways(RZhD) menggarap proyek yang diberi nama PT Kereta Api Borneo bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur.

    2253773.jpg

    Seusai rapat di kantor Wakil Presiden pada Oktober 2015 lalu, Gubernur Kalimantan Timur, Awang Faroek, menjelaskan ada 2 jalur yang akan dibangun, yaitu jalur sepanjang 203 kilometer dari Kutai Barat melintasi Balikpapan hingga Kabupaten Penajam Paser Utara, senilai US$ 2,2 miliar. Kemudian jalur utara dari Kutai Kertanegara sampai Kutai Timur sepanjang 195 kilometer senilai US$ 1,5 miliar.

    Proyek ini akan dibangun selama 5 tahun ke depan dan sepenuhnya dibiayai investasi dari JSC Russian Railways(RZhD). Awang Faroek mengharapkan, proyek kereta api tersebut tidak hanya untuk mengangkut barang, seperti batu bara, kelapa sawit dan barang tambang lainnya, melainkan juga bisa dipakai untuk penumpang.

    "KA Borneo kerja sama dengan Russian Railways semula khusus batu bara tapi setelah mendengar pemerintah ingin bangun kereta di Sumatera dan Papua maka saya bilang jangan hanya batu bara tapi juga penumpang. Jadi mohon kami harap investasi dari KA Borneo ini perlu kita sambut dengan gembira," kata Awang Faroek dalam acara peresmian proyek Kereta Borneo di Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Kamis (19/11/2015)

    *) http://finance.detik.com/read/2015/11/19/162859/3075647/4/ini-dia-investor-proyek-kereta-pertama-di-kalimantan
  • Jokowi Ingin Kereta Api Makassar-Manado Beroperasi 2018
    Rabu, 25 November 2015 | 14:48 WIB
    DSC_1746.jpg
    SULAWESI SELATAN, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berharap jalur Kereta Api (KA) Trans Sulawesi yang menghubungkan Makassar (Sulsel) hingga Manado (Sulut) dapat tersambung dan dapat beroperasi pada 2018.

    "Diharapkan tahun 2018 rel KA ini tersambung dan beroperasi," kata Presiden Jokowi kepada wartawan usai meninjau proyek Rel KA Trans Sulawesi di Kabupaten Barru Sulsel, Rabu (25/11/2015), seperti dikutip Antara. Presiden menyebutkan, semua patut bersyukur karena konstruksi rel KA dari Makassar ke Pare-Pare dan nanti ke Manado sudah mulai terlihat.

    "Memang saat ini baru mencapai enam KM, tapi kita berharap tahun depan ke Pare-Pare sekitar 145 KM terealisasi. Tahun depan juga mulai dibangun dari Manado ke sini," kata Presiden.

    Presiden mengatakan, progres proyek KA itu sesuai dengan rencana. Ini akan tersambung dengan Makassar New Port dan bandara. Kepala Negara juga menyebutkan, selama pekerjaan konstruksi, juga ada penyerapan tenaga kerja yang cukup banyak karena sudah dipesan ke Ditjen Perkeretaapian agar menyerap banyak tenaga kerja.

    "Nanti dioperasikan oleh PT KAI juga kita minta agar disiapkan dari masyarakat sekitarnya. Manajemen dan karyawan semua dari masyarakat daerah sekitarnya," kata Jokowi.

    Jokowi menyebutkan, KA Trans Sulawesi nantinya memang bukan kereta cepat. Namun, dengan kecepatan 200 km per jam sudah lebih cepat dari mobil. Presiden juga mengatakan bahan atau material pembangunan proyek itu hampir 100 persen menggunakan produk dalam negeri seperti bantalan dari WIKA, pengunci dari Pindad.

    "Memang relnya masih dari Jepang, tapi hampir 100 persen dari dalam negeri," katanya. Mengenai adanya kebutuhan tambahan anggaran, Presiden mengatakan, sudah ada alokasi dan jika diperlukan tambahan akan dimasukkan dalam APBN Perubahan. Untuk pembebasan lahan, kata Presiden, pemerintah pusat melalui APBN juga membantu penyediaan lahan. Menurut Jokowi, Pemerintah tetap berkomitmen dalam penyediaan infrastruktur daerah di seluruh Indonesia.

    "Ini tidak hanya di sini, di tempat lain juga ada. Di Papua baru studi, semester depan mungkin selesai sehingga tahun depan sudah mulai konstruksi," katanya. Presiden berharap dengan semakin memadainya berbagai infrastruktur, maka biaya transportasi, logistik dan distribusi akan lebih murah. Dampaknya, harga barang lebih murah.

    "Kalau ada kereta api, ada transportasi laut, kita pastikan biaya transportasi, distribusi lebih rendah, biaya logistik lebih murah, harga barang juga lebih rendah," kata Presiden.

    Berita Terkait : Jokowi Tinjau Pembangunan Rel Kereta Trans Sulawesi
  • Ditinjau Jokowi, Rel Kereta Trans Sulawesi Baru Selesai 16 Km
    Kamis, 26/11/2015 08:08 WIB
    9b8a6c5e-4558-496e-b0a3-36cf0cc8b396_169.jpg?w=650
    Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Joko Widodo meninjau pembangunan rel kereta api Trans Sulawesi Tahap I lintas Makassar-Parepare di Desa Telumpanua, Kecamatan Tanete Riau, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, Rabu (25/11). Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Hermanto Dwiatmoko menjelaskan, pembangunan rel kereta api tersebut sudah memasuki tahap 80 persen selesai.

    "‎Untuk tahun 2015 ini, pembangunan sepanjang 16 kilometer dan saat ini sudah mencapai target penyelesaian 80 persen," ‎ujar Hermanto, seperti dikutip dari keterangan tertulis Tim Komunikasi Presiden.

    Dalam kesempatan yang sama, Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo menyampaikan, keberadaan kereta api Makassar-Parepare ini sudah ditunggu oleh masyarakat Sulawesi Selatan selama 60 tahun. Ia menuturkan, studi kelayakan proyek ini sebenarnya telah dilakukan pada tahun 2001, namun konstruksinya terus tertunda dan baru dimulai pada tahun 2015.

    "K‎eberadaan kereta api ini merupakan munculnya peradaban baru bagi masyarakat Sulawesi Selatan," kata Syahrul.

    ‎Jokowi meminta Hermanto untuk mengawal kelanjutan pembangunan sampai tuntas. Menurutnya, pembangunan infrastruktur mampu mendorong agar biaya logistik bisa lebih murah.
    CUpd2LyXIAAadhn.jpg
    "Kalau ada kereta api, transportasi laut ada, dipastikan biaya transportasi, distribusi lebih rendah, biaya logistik lebih murah," kata Jokowi.

    Saat meninjau, mantan Gubernur DKI Jakarta itu menilai bahwa konstruksi rel kereta api ‎dari Makassar ke Parepare dan nantinya terhubung ke Manado sudah terlihat. "Memang saat ini baru mencapai 16 kilometer sampai akhir tahun, diharapkan tahun depan ke Parepare sekitar 145 kilometer terealisasi. Tahun depan juga mulai dibangun dari Manado ke sini," katanya.

    Ia pun berharap pada tahun 2018 rel kereta api ini tersambung dan beroperasi, bahkan jalur kereta api ini akan tersambung dengan Makassar New Port dan bandara. "Ada integrasi udara, laut dan darat‎," ujarnya.

    Proyek kereta api trans Sulawesi menjadi prioritas pemerintah pada 2015 sebagai salah satu proyek padat karya yang dapat menyerap tenaga kerja. Selain proyek kereta api di Sulawesi, sebelumnya, Menteri Perhubungan Ignasius Jonan mengatakan pemerintah juga akan membangun jalur kereta api Trans Sumatra yang menghubungkan Aceh, Sumatra Utara hingga ke Jambi.

    Sumber Daya Lokal

    Selama pembangunan jalur kereta api ini, Jokowi meminta kepada Hermanto agar tetap menggunakan tenaga kerja yang berasal dari masyarakat sekitarnya. "Manajemen dan karyawan semua dari masyarakat daerah," katanya.
    CUpK0CfXAAAkN8K.jpg
    Selain tenaga kerja yang memanfaatkan sumber daya dari masyarakat sekitar, tutur Jokowi, semua gerbong dan lokomotif pengerjaan proyek ini dibuat di PT Industri Kereta Api Indonesia (INKA), bantalan rel dari PT Wijaya Karya, dan pengunci rel dari PT Perindustrian Angkatan Darat (PINDAD).

    Hanya rel yang didatangkan dari Jepang. Kereta ini nanti, kata Jokowi, dapat melaju hingga 200 kilometer per jam.
  • @nikon trimakasih infonya. Standar internasional yg dipake utk jalur trans sulawesi ini. Mantap.
  • suka n sering naik kereta, JKT-JGJ (PP). pake senja, krakatau, jaka tingkir, taksaka, dll. pengen naik progo yg murah, tp gk pernah kebagian tiketnya
  • edited November 2015
    @nikon trimakasih infonya. Standar internasional yg dipake utk jalur trans sulawesi ini. Mantap.

    yuhu... sama-sama
    _______________________________________

    Kertajaya Tambahan (Non PSO) dengan 14 Kereta Kelas Ekonomi!

    Khusus PJKA (Pulang Jumat Kembali Ahad)

    Jalan perdana :
    - Jumat 4 Desember 2015 | Pasar Senen - Surabaya Pasar Turi
    - Minggu 6 Desember 2015 | Surabaya Pasar Turi - Pasar Senen

    CUyMDB8WcAEONMn.jpg:large
  • edited December 2015
    Loko CC200-15 pun akhirnya dibawa ke Museum KA Ambarawa untuk di museumkan tadi malam 03/12/2015 dari Depo Lokomotif Poncol. Semoga loko diesel lainnya dan KRL segera menyusul.
    lokomotif-langka_20151203_215447.jpg
    lokomotif-langka_20151203_220741.jpg

    Rencananya, lokomotif ini akan ditempatkan di daerah Tuntang sebagai maskot lokomotif yang masuk dalam kategori modern.
    Sedangkan yang di Ambarawa dikhususkan untuk kereta uap saja. Loko DD5512 milik Dephup yg beli impor bekas dari Jepang juga ikut di boyong ke Museum KA Ambarawa.
    12299351_10201244155943798_4749807625586686040_n.jpg?oh=4e9221dfceb1cfcb2e88b2a98f84ff63&oe=56D402EF
    12346502_10201244155423785_4890728925491526933_n.jpg?oh=bacb335b02eca469a5959b9890deb100&oe=56D5D59D
    12341172_10201244154743768_5189774832297517122_n.jpg?oh=d4c5d32c567925ee82622bf6ee4f870c&oe=56F35868
    12299132_10201244155263781_6501462262467281836_n.jpg?oh=e0f8c067529f71b819f193f8364e1b96&oe=56E3360B

    Ketika truk kaki seribu yg membawa loko DD5512 sampai di Ambarawa tadi siang, sempat mengalami selip ketika melintasi rel KA di depan stasiun Ambarawa.
  • edited February 2016
    Update | Progres Rel Kereta Trans Sulawesi | Desember




    138579_large.jpg

    2015_11_25_12.52.48-1.jpg

    21601_991409180897535_2133335161740782643_n.jpg?oh=724f98456044131ec02c1b64b2fab428&oe=571A1905

    1463285_991409137564206_8843738717566771104_n.jpg?oh=0258bcf6eb6ab15f2638d222c44782c0&oe=570B55BF

    Update | Progres Rel Kereta Trans Sumatera | November



    Stasiun Kuala Begumit (Km. 10+335 dari Bij)
    10399832_1104802559553610_3529699163946928968_n.jpg?oh=3c1310ac5837a2c925703981758bdd50&oe=5710FB0E

    12391360_1101506619883204_5525235762948756377_n.jpg?oh=a1ead557221519fbe2643acdec3690db&oe=571D2C91

    12226976_1086665648033968_2512095866920096633_n.jpg?oh=776a4ed81332918b4f8160672cd873cb&oe=571B28A9
Sign In or Register to comment.