Kriminal Bermotif Benci Ras Dihukum 1/3 Lebih Berat
Laurencius Simanjuntak - detikNews
Jakarta - RUU tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnik akan disahkan DPR. RUU itu mengatur sanksi lebih berat bagi pelaku kriminal yang bermotif kebencian terhadap ras dan etnis tertentu.
"Misalnya ada yang membunuh dan memperkosa karena kebencian terhadap ras tertentu maka sanksinya sepertiga lebih berat dari KUHP," kata Ketua Pansus Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnik Murdaya Poo sebelum rapat paripurna di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (28/10/2008).
Selain itu, lanjut Murdaya, RUU itu akan mengatur kebebasan sipil untuk menggelar acara budaya di tempat lain.
"Jadi jika Anda dari Jawa, dan mau menggelar acara wayangan di luar Jawa tapi dilarang oleh walikota. Walikota itu itu bisa dipidanakan," ujar Murdaya.
Menurut dia, istilah pribumi dan non pribumi otomatis hilang dengan akan disahkannya RUU tersebut.
"Tidak ada kategorisasi lagi. Jadi (istilah) pribumi dan non pribumi
hilang," kata Politisi PDIP ini.
Pembahasan RUU tentang Penghapusan Diskriminasi Ras dan Etnis sedianya telah dimulai pada periode 1999-2004. Namun, karena beberapa kendala RUU ini baru bisa disahkan sekarang.(lrn/aan)
Comments
tapi gw masi ga yakin dengan pikiran masyarakatny sendiri. masalahny banyak masyarakat kita yg rasis bgt.
yg sulit adalah menghapus rasisme dr pola pikir masyarakat.
dan seperti yg kita ketahui bersama, aparat hukum indonesia ga bs d andalkan. hukumny si ada, tp aparatny pada korup. hukum jd ga bs d tegakkan.
sama halny dengan RUU pornografi, klo dah d sahkan pun gw yakin ga akan terasa ada perubahan berarti. lha wong narkoba yg dah jelas2 merusak aja masih merajalela koq. apalagi pornografi yg sudah amat sangat 'merakyat'.
Pertanyaannya, kenapa ini tidak terlalu di gemborkan di media seperti UU pornografi dulu ?
Mudah-mudahan dengan disahkan nya RUU ini, pandangan diskriminatif masyarakat tentang etnik dan ras tertentu bisa dikurangi... amien...
regards
~ART~
tapi teteup aja pasti banyak yang gak mengacuhkannya, secara emang masalah rasis sudah mendarah daging di orang Indonesia...
orang Indonesia kurang menghargai minoritas, paham yang dipakai selalu saja hukum rimba...
yang kuat yang menang, yang mayoritas yang mengatur...
bayangkan aktualisasi2 rasisme yang selalu kita temui sejak indo merdeka, apakah mungkin bisa langsung terhapus beberapa tahun ke depan?? gw rasa ngak mungkin, karena walaupun RUU ini disahkan, toh generasi berikutnya tetap mendapat "pesan bergilir" dari orang tuanya mengenai "objek-objek rasisme"...
gw rada pesimis...
Kita bisa milih kok bro... dan gak ada salahnya untuk milih Optimis....
Emang sih, pasti susah banget..... cuma kita kan bisa mulai dari diri kita sendiri. Coba untuk tidak bersikap rasialis terhadap sesama warga negara dulu. Kalau menghimbau semua orang jelas dengan RUU itu pasti hampir gak mungkin.....
regards
~ART~
Memang untuk konteks isinya bagus untuk ras dan etnis. Sebernarnya RUU ini semangatnya untuk menjawab kasus 98 yang banyak korban etnis tionghoa. Makanya RUU ini lahir, ketua kan Pak Murdaya POO itu orang Tioghoa dari PDIP.
Tapi sayangnya RUU ini hanya memuat soal ras dan etnis saja. Dia tidak masih ke soal agama dan orientasi seksual. Waktu teman - teman LSM minta untuk di perluas. Judulnya minta RUU Anti Diskriminasi, tapi sayang DPR tidak menyetujui, Karena alasannya terlalu luas.
Tapi memang ini produk hukum yang lumayan bagus dilahirkan oleh DPR RI,
Wah saya ketinggalan info soal RUU ini rupanya sudah mau disyahkan. Pantas kemarin aku sempat ditelpon ama kantor berita Jerman tanya soal RUU ini.
Wasalam
Toyo
itung2 bayar dosa pemerintah karena insiden rasial mei 1998 lalu..