Aturan Pakai BoyzForum!
ATURAN PAKAI
1. Pemakai : Ditujukan untuk pria gay Indonesia berumur 18 tahun ke atas. Dengan catatan, para non-gay yang berpengertian juga boleh memakai.
2. Tujuan : Hanya untuk mencari teman, mencari pasangan, atau komunikasi yang positif antar pemakai. Tujuan lainnya termasuk bisnis, komersil, atau pelacuran tidak diperkenankan.
3. Kesopanan : Harap selalu menjaga kesopanan dan saling hormat dalam memposting. Dilarang memakai bahasa yang kasar atau jorok. Foto nude (telanjang) hanya diperbolehkan di bagian forum tertentu saja, dan asal dianggap artistik dan tidak menjijikkan.
4. Privacy dan Keamanan : Harap selalu saling menjaga keamanan identitas dan informasi pribadi lainnya antar pemakai. Dilarang memposting yang bersifat merugikan nama baik pihak lain. Pengelola BoyzForum melindungi identitas dan data anggota secara penuh. Pengelola BoyzForum mencatat IP address dan data pengunjung lainnya. Untuk keamanan, dianjurkan tidak memasang nomor telepon di forum.
5. Anti Eksploitasi Anak: Dilarang memposting yang bersifat eksploitasi atau menyakiti anak dibawah umur dalam bentuk apapun, terutama dilarang memasang pornografi yang menampilkan anak. Di forum ini dilarang mencari pasangan di bawah 17 tahun.
6. Hak Cipta : Seluruh isi BoyzForum! menjadi hak cipta pengelola forum, kecuali isi posting yang menjadi tanggungjawab penulis masing-masing. Program dan desain website dasar adalah hak cipta vanillaforums.com.
7. Hak Mutlak Administrator: Administrator dapat sewaktu-waktu menghapus atau mengubah posting maupun anggota yang tidak memenuhi aturan di atas atau dianggap tidak sesuai dengan tujuan website ini.
PERSETUJUAN PEMAKAI
Pemakai bertanggung jawab sendiri atas keikutsertaannya di forum ini, beserta isi posting yang mereka pasang di forum ini, dan kerugian yang diderita pemakai ataupun pihak lain baik secara langsung maupun tidak langsung yang diakibatkan keikutsertaan pemakai ataupun isi posting pemakai bukan tanggung jawab BoyzForum!
Alamat IP semua pesan disimpan untuk membantu pelaksanaan aturan ini. Anda setuju bahwa webmaster, administrator, dan moderator forum ini memiliki hak untuk menghapus, mengubah, memindahkan, atau menutup topik manapun pada waktu kapanpun jika dinilai pantas dilakukan. Sebagai pengguna Anda setuju bahwa semua informasi yang Anda masukkan disini akan disimpan pada database. Walaupun informasi ini tidak akan dibuka pada pihak ketiga manapun tanpa persetujuan Anda, para webmaster, administrator,dan moderator tidak bertanggung jawab terhadap semua jenis upaya hacking yang dapat membuka data tersebut.
Sistem forum ini menggunakan cookies untuk menyimpan informasi pada komputer lokal Anda. Cookies ini tidak mengandung informasi yang telah Anda masukkan di atas, melainkan hanya berfungsi untuk memudahkan Anda mengakses forum. Alamat email hanya digunakan untuk mengkonfirmasi registrasi dan password Anda (dan untuk mengirimkan password baru jika Anda lupa password Anda).
Walaupun Administrator dan moderator forum ini akan berusaha untuk menghapus atau mengubah semua pesan yang tidak pantas secepat mungkin, adalah tidak mungkin untuk melakukan pengecekan terhadap setiap pesan. Dengan demikian, Anda mengakui bahwa semua kiriman pada forum ini adalah pandangan dan pendapat dari masing-masing penulis dan bukan pendapat dari para administrator, moderator, atau webmaster (kecuali yang dikirimkan oleh orang-orang tersebut) dan karenanya bukan merupakan tanggung jawab kami.
Server dan isi konten situs BoyzForum! berdomisili di wilayah hukum Kanada. Pemakai forum ini diharapkan memakainya sesuai dengan peraturan dan hukum di negara domisili masing-masing.