BoyzForum! BoyzForum! - forum gay Indonesia www.boyzforum.com

Howdy, Stranger!

It looks like you're new here. If you want to get involved, click one of these buttons!

Selamat datang di situs Boyzforum yang diarsipkan oleh Queer Indonesia Archive. Forum untuk komunitas gay Indonesia yang populer ini didirikan pada tahun 2003, dan ditutup pada tanggal 15 Desember 2020.

Forum ini diabadikan untuk kepentingan sejarah. Tidak akan ada konten baru di forum ini. Silakan menikmati forum ini sebagai potongan dari sejarah queer Indonesia.

Hal yang menjadi motivasi kamu?

selamat malam guys

hehe.. malam ini tiba2 pengen buat thread yg isinya curhat masalah yang aku alami saat ini. berharap akan ada banyak tanggapan, saran atau bentuk apapun yang mungkin nantinya bakal bisa jadi solusi atau membuat fikiranku lebih terbuka lagi, karena aku kira disini ada banyak org dari berbagai daerah, lingkungan, karakter, serta pengalaman hidup ataupun latar belakang yang berbeda2

aku sekarang lagi krisis motivasi, merasa jenuh, down, dan sering merasa g jelas. berbagai usaha sudah aku usahakan agar aku bisa kembali mendapatkan motivasi dan semangat
aku orangnya paling g kerasan berada pada kondisi galau, g produktif, down. klo udah dalam kondisi2 itu aku pasti bakal segera mencari solusi agar kondisiku kembali stabil dan normal. namun kali ini entah kenapa aku selalu gagal untuk mengembalikan motivasi dan semangatku.. meski berbagai cara telah aku usahakan. biasanya aku bs cepet banget move on dan kembali normal, namun setelah suatu peristiwa sekitar hampir setahun yang lalu sampai saat ini aku g bisa untuk segera bangkit, rasanya seperti terjatuh dan terikat

aku lelah.. aku stress.. aku bingung.. gmn caranya biar bisa keluar dari kondisi ini?
aku g nyaman krn kondisi ini berdampak besar pada rutinitas harian, spt kinerja kerjaku yang banyak turun, g fokus saat kerja, tugas2 kuliah juga males ngerjakan, skripsiku terbengkalai, dan banyak lg yg intinya semakin menurunkan kualitas dan kuantitas kerjaku dan rutinitas harianku..

apakah aku memang sudah jenuh dgn hidupku yang sekarang?
apakah karena lingkunganku yg memang terlalu santai dan tenang?
apakah karena aku lelah menjalani hidup dmn aku kerja dan juga kuliah aku jalani?
apakah ini memang akibat dari masalah yg hampir setahun lalu aku alami?
apakah aku telah kehilangan alasan kenapa aku harus berjuang?
apakah karena aku belum menemukan untuk siapa aku harus berjuang?
apakah karena memang pemikiranku yang masih sempit?

heuh.. dunia sangatlah luas untuk manusia seukuranku dan masih ada banyak hal yang bisa di pelajari ataupun hal2 belum terungkap yang menarik untuk di cari.. semua itu tiba2 spt tidak menarik lagi

memandang cermin dan melihat diri sendiri.. aku selalu bertanya2, sebenarnya apa ada yang salah pada diriku? sebenarnya apa mauku?

entahlah.. segalanya terasa.. tidak jelas..
aku kehabisan cara.. dan aku ingin segera keluar dari situasi ini...

Comments

Sign In or Register to comment.